Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendorong BUMN berperan optimal memanfaatkan potensi besar di era ekonomi digital.
Dalam acara di kawasan Pos Blok Jakarta beberapa waktu lalu, Erick Thohir mengatakan ekonomi digital akan menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru bagi Indonesia.
Berdasarkan data Google, Temasek, Bain & Company, ekonomi digital Indonesia diproyeksikan mencapai US$ 130 miliar pada 2025. Jumlah tersebut kira-kira tiga kali lipat dari nilai ekonomi digital pada 2019 yang sebesar US$ 41 miliar.
“Tapi ini hanya data. Kalau kita tidur, ya tidur saja. Potensinya hanya lewat jika tidak dioptimalkan. Makanya saya tantang BUMN untuk bangun. Di era digital ini, kita harus mengambil peran, bukan hanya menjadi penonton,” kata Erick.