Telkom memastikan infrastruktur telekomunikasi pada KTT G20 di Bali yang berlangsung pada 15-16 November 2022 dapat beroperasi dengan kualitas prima.
Sejak saat itu, serangkaian uji kesiapan infrastruktur telekomunikasi telah dilakukan di berbagai tempat, termasuk lokasi-lokasi utama. Ini merupakan wujud komitmen Telkom untuk mensukseskan KTT G20.
“Kami berkomitmen untuk mensukseskan Presidensi G20 melalui penyediaan infrastruktur dan layanan berkualitas tinggi untuk mencapai tiga sasaran kesuksesan, yaitu success capacity, quality, dan customer experience,” kata Direktur Network & IT Solutions Telkom Herlan Wijanarko.
Secara umum, infrastruktur telekomunikasi yang disediakan oleh Telkom adalah sebagai berikut, infrastruktur backbone domestik (ekspansi hingga 100 Tbps), infrastruktur internasional Manado & Batam Gateway (traffic hingga 8.961 Tbps), 2.070 akses Wifi, 64.931 ODP IndiHome, 7.570 BTS Telkomsel, dan sistem keamanan siber & sistem tenaga STO.
Untuk lima lokasi utama G20 Summit meliputi internet 128 Gbps, Wifi di 777 Access Point, 29 BTS Telkomsel, dan Metro 0,77 Gbps.
Dalam upaya menjaga pelayanan, Telkom juga menyediakan 72 posko nasional & daerah yang beroperasi 24×7 mulai 1-18 November 2022. Selain itu, 1.997 personel dikerahkan untuk memantau layanan.