Forbes merilis Forbes Global 2000 pada tahun 2023. Daftar ini memeringkat 2.000 perusahaan publik terbesar di dunia berdasarkan penjualan, laba, aset, dan nilai pasar. Sebanyak delapan perusahaan Indonesia masuk dalam daftar tersebut.
Mayoritas adalah badan usaha milik negara dan beroperasi di sektor perbankan. Misalnya, BRI berada di peringkat 307 dengan nilai pasar US$ 53,8 miliar. Kemudian disusul Bank Mandiri di posisi 417. Nilai pasarnya tercatat US$ 32,6 miliar.
BUMN lain, Telkom Indonesia, yang memiliki nilai pasar US$ 28,2 miliar, menempati peringkat ke-787. BNI dan Garuda Indonesia juga masuk dalam daftar tersebut, masing-masing di peringkat 930 dan 1572.
Selain perusahaan milik pemerintah, pihak swasta turut meramaikan daftar ini. BCA Grup Djarum berada di peringkat 462, dengan nilai pasar US$ 75,6 miliar.
Lebih lanjut, Bayan Resources memiliki nilai pasar US$ 47 miliar. Perusahaan milik Low Tuck Kwong ini berada di peringkat 983. Sedangkan Adaro Energy di bawah kepemilikan Garibaldi Thohir menempati peringkat 1393 dalam daftar yang dirilis Forbes tahun ini.